ATM (Automated Teller Machine atau Automatic Teller Machine) adalah sebuah alat elektronik yang melayani nasabah bank untuk mengambil uang dan mengecek rekening tabungan mereka tanpa perlu dilayani oleh seorang "teller" manusia. Banyak ATM juga melayani penyimpanan uang atau cek, transfer uang atau bahkan membeli pulsa telepon seluler.
ATM sering ditempatkan di lokasi-lokasi strategis, seperti restoran, pusat perbelanjaan, bandar udara, stasiun kereta api, terminal bus, pasar swalayan, dan kantor-kantor bank itu sendiri.
Dibalik kepraktisan itu semua tak sedikit orang yang menggunakan ATM dengan baik, banyak sekali kejahatan-kejahatan yang dilakukan oleh orang yang tak bertanggungjawab agar cepat mendapatkan duit yang instan. Dengan berbagai modus dan cara yang dilakukan agar kejahatan itu berjalan dengan lancar. Nah, kali ini saya akan berbagi beberapa info tentang kejahatan atm yang beredar dimasyarakat saat ini.
1. Mengganjal ATM
Penipu biasanya meletakan pada slot kartu yang akan menyebabkan ATM yang dimasukan akan terselip didalam slot tersebut. nah biasanya pelaku memantau sikorban dan menghapiri, dan menanyakan masalah yang sedang dihadapi dan dengan senangnya diakan membantu kita untuk melepaskan ATM yang tersangkut tersebut, biasanya pelaku menanyakan password untuk memasukan kembali password ATM tadi, disinilah mereka menggunakan trik untuk melakukan aksinya. banyak juga yang menempel stiker diarea ATM "Jika ATM tersangkut untuk menghubungi no bla... blaaa... kami siap membantu".
2. Keyped Palsu
Modus lain yang biasa digunakan pelaku dengan menempelkan keypad palsu pada keypad yang asli dengan menempel serapih mungkin tanpa diketahui oleh korban maupun petugas bank. Keypad ini biasa digunakan untuk merekam password yang dimasukan oleh si korban. Hal ini yang digunakan sipelaku untuk menjebol password ATM yang kita miliki.
3. Memasang Kamera Kecil
Dengan Menggunakan kamera kecil ini si pelaku akan mengetahui rekam password yang kita masukan di keypad ATM. dan biasanya kamera kecil ini mereka simpan didekat cctv atau celah yang tidak kita sadari namun bisa menjangkau keypad mesin ATM. Selain itu juga biasanya disimpan pada tumpukan brosur.
4. Memasang Skimming
Alat skimming ini biasanya dipasang pada Mesin ATM untuk merekam informasi yang tersimpan didalam kartu ATM yang kita milki saat dimasukan kedlam slot mesin ATM, yang biasa merekam nomor rekening dan PIN. biasanya si pelaku memasang alat ini diatas atau disamping slotnya. yang mana alat ini bisa menyimpan data dari ratusan kartu dan pelaku akan melepasnya jika sudah penuh atau dalam waktu tertentu.
Maka dari itu kita sudah sepatutnya untuk mengetahui tentang modus2 kejahatan yang dilakukan oleh pelaku kejahatan, agar ATM yang kita miliki tetap dalam keamanan yang kita inginkan.
Untuk menjaga keamanan Kartu ATM yang kita milki silahkan perhatikan tips berikut ini:
- Segera menandatangani bagian belakang kartu ATM Anda.
- Menyimpan kartu ATM di tempat yang aman.
- Jangan memberikan data atau informasi kartu ATM kepada orang lain atau pihak yang tidak jelas.
- Memeriksa lembar consolidated statement, memperhatikan aktivitas rekening melalui ATM atau iBanking dan mencocokkan dengan slip transaksi untuk memastikan bahwa transaksi yang tercetak di lembar consolidated statement sesuai dengan transaksi yang Anda lakukan. Segera melaporkan kepada bank apabila terdapat perbedaan atau kesalahan.
- Anda diharapkan untuk bekerjasama, jika pihak Bank melakukan konfirmasi transaksi yang biasanya dilakukan melalui telepon.
- Jangan pernah menandatangani slip transaksi yang kosong.
- Merubah PIN Kartu ATM Anda secara berkala.
1 comments
Lucky Streak Casino Online Slots - JtmHub
Lucky Streak Casino Online 사천 출장안마 Slots is an 전라남도 출장샵 award-winning online 안양 출장마사지 casino and live entertainment site. It 강원도 출장마사지 allows you to relax 군포 출장마사지 and enjoy playing
EmoticonEmoticon